PENGARUH TINGKAT SUKU BUNGA DAN INFLASI TERHADAP INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN DI BURSA EFEK INDONESIA
Abstrak
Kemajuan teknologi dan informasi membuat banyak orang berinvestasi pada saham. Saham merupakan salah satu pilihan untuk berinvestasi yang banyak dipilih oleh para investor karena saham ini mampu memberikan tingkat keuntungan yang sangat menarik bagi para investor. Dalam sisi lain Pasar Modal Indonesia, juga dikenal sebagai Bursa Efek Indonesia (BEI). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merupakan salah satu indeks harga pasar modal yang digunakan oleh Bursa Efek Indonesia untuk mengukur kinerja gabungan dari beberapa saham yang tercatat di Bursa Efek. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh suku bunga dan pertumbuhan inflasi terhadap Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia tahun 2015-2020. Metode penelitian yang
digunakan adalah metode penelitian kuantitatif. Dalam penelitian ini terdapat variabel bebas dan variabel terikat. Dengan demikian, variabel bebasnya adalah tingkat suku bunga dan inflasi, sedangkan variabel terikatnya adalah Indek Harga Saham Gabungan (IHSG). Berdasarkan hasil penelitian bahwa naik turunnya tingkat suku bunga dan inflasi pada tahun 2015-2020 mempunyai hubungan tetapi tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Indeks Harga Saham gabungan (IHSG)

