Etika Profesi dan Pengalaman Auditor terhadap Kualitas Audit Internal
Kata Kunci:
Etika Profesi, Pengalaman Auditor, Kualitas Audit, Audit InternalAbstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh etika profesi dan pengalaman auditor terhadap kualitas audit internal. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada pentingnya integritas dan kompetensi auditor dalam menjamin objektivitas hasil audit serta meningkatnya kasus manipulasi laporan keuangan yang menunjukkan lemahnya fungsi audit internal. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif dengan penyebaran kuesioner kepada auditor internal yang memiliki pengalaman kerja minimal tiga tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, pengalaman auditor berpengaruh signifikan terhadap
kualitas audit, sedangkan etika profesi tidak menunjukkan pengaruh signifikan. Namun, secara simultan, keduanya bersama-sama berpengaruh positif terhadap kualitas audit internal. Temuan ini menegaskan pentingnya pengembangan pengalaman kerja auditor dan penguatan sistem etika profesi guna meningkatkan mutu audit di lingkungan organisasi.

